August 12, 2009

Fenomena Alam Hujan Meteor

Jakarta,12 Agustus 2009
Berdasarkan situs detik.com diperkirakan pada malam ini sekitar jam 23.00 wib, akan terjadi hujan meteor pursuid. Meteor pursuid bisa di bilang merupakan salah satu debu luar angkasa yang berasal dari komet swift - tutle.

Sayangnya penduduk indonesia tidak akan begitu jelas menyaksikan peristiwa alam ini karena berdasarkan lokasi yang dilewatinya, metor ini akan terlihat jelas di belahan bumi bagian utara. Bisa di bilang dari kawasan indonesia ada beberapa kawasan bagian utara yang kemungkinan bisa melihat dengan jelas peristiwa ini, daerah yang dimaksud tersebut adalah Medan dan Manado.

Untuk penduduk daerah Jakarta termasuk saya juga kemungkinan untuk melihat peristiwa ini tergantung dari berbagai kondisi, yaitu tingkat kecerahan cuaca pada malam hari nanti serta intensitas cahaya bulan ke bumi.

Jadi bisa dibilang jika cuaca jakarta malam hari nanti cerah dan kebetulan bulan mendekati fase bulan purnama, maka kemungkinan untuk melihat peristiwa hujan meteor pursuid dengan mata telanjang cukup terbuka.